DIGITALISASI UMKM MEUBEL DESA JIYU

Authors

  • Sava Abhista Sigit
  • Dea Yuliana
  • Kharisma Asmara Kunsena
  • Doan Widhiandono

Abstract

Di era globalisasi saat ini pemasaran digital semakin menjadi salah satu pilihan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah. Karena memang pemasaran di media sosial lebih mudah untuk menjangkau dan juga memperluas jaringan pemasaran. Pada persaingan pemasaran yang semakin ketat saat ini, para Usaha Mikro Kecil Menengah seharusnya membuat inovasi baru di segala bidang agar bisa bersaing dengan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah yang lainnya. Salah satunya ialah, Digitalisasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan khususnya Usaha Mikro Kecil Menengah Meubel Desa Jiyu. Karena memang persaingan pemasaran di era digital sekarang sangat banyak yang sudah masuk kedalam pemasaran melalui media sosial. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata akhirnya memberikan edukasi, pelatihan, dan juga pendampingan tentang pentingnya melakukan pemasaran di media sosial atau pemasaran digital. Tak lupa juga mahasiswa Kuliah Kerja Nyata juga memberikan manfaat kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah Meubel. Di Desa Jiyu ini memang banyak Usaha Mikro Kecil Menengah yang sedang merintis untuk menjadi besar. Dengan banyaknya Usaha Mikro Kecil Menengah di Desa Jiyu dan ternyata mempunyai masalah yang sama, yaitu di bidang pemasarannya. Para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah khususnya Meubel di Desa Jiyu masih menggunakan pemasaran dari mulut ke mulut. Masih nyaman dengan kebiasaan yang dilakukan dari hari ke hari, tetapi mahasiswa Kuliah Kerja Nyata berharap bisa merubah stigma dan akhirnya menggunakan pemasaran di media sosial atau melalui media digital guna memperlancar strategi pemasaran dan juga mendapatkan pengetahuan tentang pemasaran di era digital. Besar harapan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata setelah memberikan program kerja yang telah tersampaikan agar bisa membantu menyelesaikan atau sedikit menggurangi permasalahan yang sedang di hadapi oleh para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah Meubel Desa Jiyu, tak hanya itu mahasiswa Kuliah Kerja Nyata juga ingin pengetahuan dan juga pelatihan yang diberikan akan selalu dipakai walaupun sudah besar.

Downloads

Published

2023-08-20

How to Cite

Sava Abhista Sigit, Dea Yuliana, Kharisma Asmara Kunsena, & Doan Widhiandono. (2023). DIGITALISASI UMKM MEUBEL DESA JIYU. Prosiding Patriot Mengabdi, 2(01), 476-486. Retrieved from https://conference.untag-sby.ac.id/index.php/spm/article/view/2942

Most read articles by the same author(s)