UPAYA PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DALAM DUNIA DIGITAL (Studi Netnografi Pada Komunitas Online @Indonesianwomenleague)

Penulis

  • Dini Fikmah Aprilianti
  • Merry Fridha Tri Palupi
  • Beta Puspitaning Ayodya

Kata Kunci:

Perempuan, Pemberdayaan perempuan, Komunitas online, Media sosial

Abstrak

Kaum perempuan hanya dinilai dapat melaksanakan pekerjaan rumah tangga dan tidak
dianggap sebagai individu penting dalam pengambilan keputusan. Namun, seiring dengan
berjalannya waktu. Perempuan mulai bangkit dan berhasil mengkonfirmasi bahwa keberadaan
perempuan layak untuk diperhitungkan. Topik dari Penelitian ini membahas bagaimana upaya
komunitas @Indonesianwomenleague mengeksplorasi perempuan dalam menghadapi
tantangan baru, merespons perubahan, hingga menginspirasi perempuan lainnya untuk
berperan aktif dalam mewujudkan kesetaraan gender dalam lingkungan digital dan dunia nyata.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan menerapkan metode pendekatan
Netnografi . Dari hasil penelitian ini Komunitas Indonesian women league bergerak dalam
memberdayakan perempuan, baik di ranah online maupun offline. Komunitas Indonesian
women league memiliki ruang diskusi di platform discord. Dalam ruang diskusi tersebut para
anggota komunitas dapat dengan leluasa berbagi pengalaman, mencari koneksi, dan juga
mengembangkan diri. Sedangkan, konten pada platform digital Instagram komunitas
Indonesian women league meliputi Kisah inspirasi selebritas di konten indonesian women
league, Edukasi pada konten instagram indonesian women league, dan Event secara offline
maupun online. Diharapkan penelitian ini dapat memberikan referensi dalam pemberdayaan
perempuan dan berkontribusi untuk pengembangan teori hingga pemahaman ilmu komunikasi.
Lalu penulis pada penelitian ini dapat memiliki pemahaman lebih mengenai metode netnografi

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-07-24