ANALISIS KONTEN KAMPANYE DIGITAL BTS X UNICEF “LOVE MYSELF” PADA AKUN TWITTER @bts_love_myself PERIODE JUNI-DESEMBER 2020
Kata Kunci:
Analisis Naratif Tzvetan Todorov, Computer Mediated Communication ( CMC), Multimodal(Media Richness Theory), Strategi Komunikasi, Kampanye DigitalAbstrak
Media sosial seperti Twitter membahas semua bidang dalam kehidupan dan salah satunya terkait
dengan K-Pop. Oleh karena itu, tidak dapat dihindari jika muncul fenomena seperti kampanye global
yang dilakukan antara grup K-Pop asal Korea yaitu BTS (방탄소년단/Beyond the Scene) dengan UNICEF
(United Nations Children's Fund). Fokus utama penelitian ini adalah konten apa saja yang diberikan
oleh kampanye BTS X UNICEF “Love Myself” melalui akun Twitter @bts_love_myself periode JuniDesember 2020. Akun Twitter kampanye Love Myself ini dipilih sebagai objek penelitian karena
aktivitas dalam kampanyenya sebagian besar peduli akan mental serta keamanan anak dan remaja yang
ada di dunia. Melalui teori CMC (Computer Mediated Communication) dapat menjelaskan bagaimana
strategi yang telah dilakukan dalam kampanye ini, Adapun metode penelitian menggunakan pendekatan
deskriptif kualitatif dengan analisis naratif model Tzvetan Todorov. Hasil dari penelitian ini
menunjukkan bahwa digital marketing yang digunakan BIG HIT Entertainment dalam mengelola akun
@bts_love_myself menggunakan Multimodal (Media Richness Theory).