Membangun Community Relations Dalam Upaya Pendampingan Perizinan Pelaku UMKM di Kota Surabaya

Penulis

  • Ayesha Dova Mayyala Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Mohammad Insan Romadhan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Kata Kunci:

Humas, UMKM, Community Relations

Abstrak

Community relations merupakan upaya menjaga hubungan dengan komunitas yang berorientasi pada suatu kegiatan, yakni kegiatan yang dilakukan oleh organisasi atau perusahaan. Tujuan adanya community relations yaitu untuk menciptakan dan menjembatani hubungan yang baik antara perusahaan dengan masyarakat dalam pengembangan di wilayah sekitar perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan memberikan gambaran atau penjelasan yang tepat secara objektif terkait keadaan yang sebenarnya dari objek yang diteliti. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa membanguj community relations dalam upaya pendampingan perizinan pada pelaku UMKM di Kota Surabaya sudah berjalan baik karena warga Surabaya rata rata sudah memiliki NIB atau legalitas usaha. Serta mengalami peningkatan karena sudah banyak yang memahami bahwa pengurusan untuk membuat NIB dan Sertifikat Halal tidak rumit. Dan warga Surabaya sangat terbantu dengan adanya klinik investasi yang ada di MPP Siola dan sosialisasi yang diadakan di kelurahan Surabaya. Karena dengan adanya kegiatan tersebut dapat memelihara hubungan pemerintah dengan masyarakat kota Surabaya semakin erat, menjalin keakraban serta saling menguntungkan satu sama lain. Kegiatan ini Bagi UMKM, perizinan usaha memberikan berbagai manfaat, termasuk mempermudah persyaratan pinjaman dan menerima bantuan pemerintah untuk pendapatan mereka

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-07-24