PERAN ASISTEN PRODUSER DALAM MENINGKATKAN EKSISTENSI PROGRAM KUIS TUL JAENAK DI JTV SURABAYA

Penulis

  • Rendy Ardian Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Nara Garini Ayuningrum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Kata Kunci:

Peran, Asisten Produser, Kuis Tul Jaenak

Abstrak

JTV merupakan salah satu stasiun televisi lokal yang menyajikan program dengan kearifan
lokal khas Jawa Timur. Salah satu program yang ada di JTV adalah Kuis Tul Jaenak.
Kreatifitas asisten produser menjadi faktor penting dalam memproduksi program Kuis Tul
Jaenak. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis peran asisten produser dalam meningkatkan
eksistensi program Kuis Tul Jaenak di JTV. Penelitian ini menggunakan metode penelitian
deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan observasi
dan wawancara kepada asisten produser program Kuis Tul Jaenak. Hasil menunjukan
terdapat 5 faktor yang menjadikan program Kuis Tul Jaenak eksistensinya meningkat yaitu:
Background Tema, Properti, Gimmick, Backsound atau Ambience dan Hadiah. Background
tema dan gimmick yang selalu berubah setiap episode membuat program Kuis Tul Jaenak
tidak monoton. Peran asisten produser sangat peting dalam menjalankan program Kuis Tul
Jaenak. Kreatifitas asisten produser dalam memilih background tema, properti dan gimmick
yang dipersiapkan sangat berpengaruh agar penonton akan selalu menunggu program Kuis
Tul Jaenak.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-07-24