ANALISIS RESEPSI SUBSCRIBER YOUTUBE WINDAH BASUDARA PADA KONTEN GAMING SIMULATOR
Kata Kunci:
Analisis Resepsi, Konten Gaming, Windah Basudara, Youtuber GamingAbstrak
Media Sosial merupakan sebuah wadah interaksi sosial digital yang tidak asing lagi di
kalangan masyarakat pada umumnya, karena bisa mencangkup semua informasi yang sangat
luas. Penelitian ini mengkaji tentang persepsi subscriber dari salah satu satu Youtuber gaming
di Indonesia, yaitu Windah Basudara terhadap konten gaming simulator yang dimainkan pada
kanal Youtube miliknya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan
teori analisis resepsi milik Stuart Hall yang berfokus terhadap 3 aspek, yaitu bahasa, konten,
penampilan dan pembawaan. Windah Basudara merupakan Youtuber gaming dengan 12 juta
subscriber dan memiliki lebih dari total 4.717 ribu konten gaming dan terus bertambah
hingga penelitian ini dilakukan. Dalam hal ini menunjukkan bahwa konten gaming yang
dibawakan oleh Windah Basudara berhasil, karena dalam banyaknya jumlah game yang
sering dibawakannya, konten game simulator yang dibawakan juga dapat dimengerti oleh
para Subscriber Windah Basudara. Karena dari hasil wawancara terhadap informan
menunjukkan hasil dominant-position yang berarti dari ketiga informan tersebut setuju
dengan konten game simulator yang dimainkan oleh Windah Basudara.