PRODUKSI KOMUNIKASI VISUAL PADA KONTEN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SWARGALOKA.SUB

Penulis

  • Muhammad Ivan Arya Wibowo Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Mohammad Insan Romadhan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Kata Kunci:

Media sosial, komunikasi visual, konten

Abstrak

Media sosial, terutama Instagram, menjadi platform yang populer dan berkembang di
Indonesia. Dinas Kependudukan Kota Surabaya menggunakan Swargaloka di YouTube,
TikTok, Website, dan Instagram, menyajikan konten kehidupan dan administrasi
kependudukan dengan desain menarik. Instagram, diluncurkan pada 2010, memungkinkan
pengguna berbagi karya kreatif dengan fokus pada visual storytelling melalui gambar dan
video. Penulis ingin mengkaji tentang ”Produksi Komunikasi Visual Pada Konten Media
Sosial Instagram”. Peserta MSIB di Disdukcapil Surabaya (Swargaloka) membantu
meningkatkan layanan melalui media sosial dimana penulis bertugas sebagai Social Media
Specialist. Proses produksi komunikasi visual di Instagram melibatkan langkah-langkah
seperti yaitu content planning, pesan, verifikasi pesan, content writing, desain komunikasi
visual, verifikasi akhir dan unggah. Kemudian, penulis akan membuat desain komunikasi
visual yang efektif untuk pesan yang ingin disampaikan dengan bantuan referensi feed dan
elemen. Penulis menggunakan aplikasi pendukung seperti Canva dan Adobe Photoshop.
MSIB memberikan manfaat bagi mahasiswa, mengaplikasikan ilmu dalam dunia kerja dan
mengembangkan berbagai keterampilan. Penulis berharap Disdukcapil Kota Surabaya lebih
aktif berkolaborasi dengan media massa untuk meningkatkan popularitas Swargaloka

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-07-05