REPRESENTASI NASIONALISME DALAM VIDEO KLIP WONDERLAND INDONESIA KARYA ALFFY REV

Penulis

  • Haddad Vijay Kumar Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Jupriono Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Dewi Sri Andika Rusmana Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Kata Kunci:

Video klip, Nasionalisme, Charles Sanders Peirce

Abstrak

Penelitian dengan judul “Representasi Nasionalisme Dalam Video Klip Wonderland Indonesia Karya Alffy Rev (Analisis Semiotika Model Charles Sanders Peirce)”. Penelitian ini bertujuan untuk menggali representasi nasionalisme yang direpresentasikan dalam video klip “Wonderland Indonesia" karya Alffy Rev. Fokus penelitian ini adalah representasi nasionalisme yang terkandung dalam video klip “Wonderland Indonesia” yang berdurasi 10 menit 52 detik. Penelitian ini menggunakan Teori Representasi Stuart Hall dalam pendekatan kualitatif yang ditinjau menggunakan metode analisis semiotika Charles Sanders Peirce. Dimana Peirce mengkategorikan teori segitiga makna yang terdiri dari tiga elemen utama yaitu tanda, objek, dan interpretan. Peneliti melakukan analisis terhadap pemilihan adegan dan teks yang berhubungan dengan bentuk representasi nasionalisme. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa video klip “Wonderland Indonesia” karya Alffy Rev mengandung representasi nasionalisme berupa bentuk kecintaan terhadap bangsa Indonesia, bentuk persatuan dalam keberagaman budaya di Indonesia. dan bentuk menghargai perjuangan para pahlawan.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-07-18