Analisis Pemaknaan Lirik Lagu Anak Ciptaan Papa T.Bob

Penulis

  • Muhamad Faried Hidayat Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Noorshanti Sumarah Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Maulana Arief Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Kata Kunci:

Semiotika, Lagu Anak, Lirik

Abstrak

Karya sastra sebagai karya seni bersifat kreatif, artinya sebagai hasil ciptaan manusia yang
berupa karya bahasa yang bersifat estetik (dalam arti seni). Berdasarkan hasil analisis data
yang telah dikemukakan di bab terdahulu, maka dapat diambil kesimpulan. Lagu menjadi
daya tarik tersendiri bagi kalangan masyarakat di Indonesia. Bagaikan magnet yang mampu
menyatukan beberapa elemen pendengarnya. Mulai dari kalangan muda hingga tua sebagian
besar gemar mendengarkan lagu. Entah itu lagu dangdut, kroncong, jazzatau lagu pop. Semua
genre lagu diminati oleh semua kalangan masyarakat. Tak heran jika sebuah musik sudah
mendarah daging untuk dinikmati. Bahwa dari hasil dan pembahasan diatas dapat
disimpulkan bahwasanya lirik lagu ciptaan Papa T.Bob yaitu pada lagu “Nyamuk Nakal”,
“Diobok-obok” dan “Bolo-bolo” merupakan bentuk gambaran hati musisi atau pencipta lagu
dalam menyampaikan tujuan dan maksud dari penyanyi kepada pendengarnya. Berdasarkan
identifikasi dan klasifikasi menggunakan kajian semantik Ferdinand de Sausure dengan
pendekatan teori dari Leech dan sobur tentang, maka dalam penelitian makna yang
terkandung dari lirik lagu tersebut dari 3 lagu, yakni 16 lirik yang menggandung makna
repetisi,4 lirik yang menggandung makna kolokatif,4 lirik yang menggandung makna afektif..

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-01-19