Pengaruh Iklan dan Celebrity Endorser “Song Joong Ki” Terhadap Minat Konsumen Untuk Menggunakan Marketplace Bukalapak (Studi Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi UNTAG Surabaya Angkatan Tahun 2021)
Kata Kunci:
Iklan, celebrity endorser, minat konsumenAbstrak
Di tengah persaingan industri marketplace di Indonesia, Bukalapak mengalami kondisi yang kurang siap bersaing dan kurang peminat jika dibandingkan perusahaan marketplace lainnya. Beberapa upaya dan strategi yang dilakukan oleh pihak Bukalapak untuk dapat menjadi marketplace pilihan utama konsumen Indonesia melalui iklan dan penggunaan celebrity endorser, yaitu Song Joong Ki. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling dengan jenis purposive sampling dengan responden yang merupakan mahasiswa angkatan 2021 Program Studi Ilmu Komunikasi Semester Gasal 2022/2023 sebanyak 77 responden. Teknik pengumpulan data dengan memberi kuesioner pada responden, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa antara variabel Iklan (X1) dan Celebrity Endorser (X2) terhadap Minat Konsumen (Y) memiliki hubungan yang sangat kuat. Pada hasil uji hipotesis baik menggunakan uji T dan uji F, maka disimpulkan bahwa variabel Iklan (X1) dan Celebrity Endorser (X2) secara parsial dan simultan atau bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat konsumen untuk menggunakan marketplace Bukalapak sebagai pilihan berbelanja online.