STRATEGI CAMPAIGN PR NO ANIMAL TESTING DALAM MEMBANGUN REPUTASI BRAND BARENBLISS INDONESIA

Penulis

  • Satria Wira Wicaksana Abas Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Mohammad Insan Romadhan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Nara Garini Ayuningrum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Kata Kunci:

Campaign, Cruelty Free, No Animal Testing, Public Relations, Reputasi Brand

Abstrak

Penelitian ini bertujuan menganalisis strategi kampanye Public Relations (PR) "No Animal Testing" oleh Barenbliss Indonesia dalam membangun reputasi brand. Pendekatan kualitatif digunakan dengan metode studi kasus. Data diperoleh melalui wawancara mendalam dengan manajer PR dan observasi terhadap akun media sosial resmi Barenbliss. Hasil menunjukkan bahwa strategi PR Barenbliss mengadopsi prinsip komunikasi dua arah simetris dari teori Excellence PR, yang mengedepankan dialog terbuka dan partisipasi publik. Kampanye dilakukan melalui media sosial Instagram, penyertaan logo cruelty-free pada kemasan produk, serta klarifikasi publik melalui website resmi. Temuan menunjukkan bahwa pendekatan ini meningkatkan kesadaran konsumen terhadap isu etis dan membangun loyalitas terhadap brand. Strategi komunikasi yang konsisten dan berbasis nilai etika memperkuat reputasi positif Barenbliss di pasar Indonesia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2025-07-24