Representasi Hegemoni Patriarki pada Film Dune Part Two 2024: Analisis Semiotika John Fiske
Kata Kunci:
Representasi, Hegemoni, Film, Semiotika, GenderAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap bagaimana representasi hegemoni patriarki dikonstruksikan dalam film Dune: Part Two (2024). Dengan menggunakan pendekatan semiotika John Fiske dan teori representasi Stuart Hall, penelitian ini menganalisis makna yang dibentuk melalui tanda-tanda visual, naratif, dan simbolik yang muncul dalam film. Fokus penelitian berada pada bagaimana film mereproduksi pemahaman dominan tentang kekuasaan laki-laki dan peran subordinat perempuan dalam struktur sosial-politik fiksi. Temuan menunjukkan bahwa representasi kekuasaan dalam film ini tidak bersifat netral, melainkan mencerminkan nilai-nilai patriarkal yang dilembagakan secara budaya dan ideologis. Melalui karakter seperti Paul Atreides, film ini memperkuat citra laki-laki sebagai pemimpin sah yang mendapat legitimasi politik dan spiritual, sedangkan tokoh perempuan hanya berperan sebagai pendukung, simbol legitimasi, atau penjaga tradisi. Dalam konteks teori hegemoni Gramsci, dominasi laki-laki dalam film ini tidak ditegakkan melalui kekerasan langsung, tetapi melalui persetujuan sosial yang dibangun dari kepercayaan, mitos, dan struktur budaya yang telah mapan. Dengan demikian, film ini memperlihatkan bagaimana media dapat menjadi sarana reproduksi ideologi patriarki yang tampak wajar dan alamiah di hadapan penonton.