STRATEGI KOMUNIKASI JACKSON ACTIVE MELALUI FITUR FYP TIKTOK DALAM MENINGKATKAN PROMOSI DIGITAL
Kata Kunci:
strategi komunikasi, AIDA, TikTok, FYP, promosi digitalAbstrak
Perkembangan media sosial telah mengubah lanskap promosi digital secara signifikan. TikTok, sebagai platform berbasis video pendek dengan algoritma personalisasi tinggi, membuka peluang baru bagi brand lokal untuk menjangkau audiens secara organik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi digital yang dilakukan oleh Jackson Active dalam memanfaatkan fitur For You Page (FYP) TikTok dengan pendekatan model AIDA (Attention, Interest, Desire, Action). Penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus, di mana data dikumpulkan melalui observasi konten TikTok Jackson Active, wawancara mendalam, dokumentasi, dan data dari TikTok Analytics. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi visual yang menarik, narasi yang engaging, penyajian keunggulan produk, dan call-to-action yang efektif mampu membangun interaksi dan mendorong audiens melakukan tindakan nyata seperti mengikuti akun hingga pembelian. Strategi komunikasi ini membuktikan bahwa brand lokal memiliki potensi besar untuk bersaing di era digital dengan pemanfaatan media sosial secara strategis.