Peningkatan Kualitas Produk “Keripik Samiler Aulia” Melalui Re-Branding Kemasan

Authors

  • Muhammad Ferdyan Ramadhani Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Oktavia Eka Vernanda Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Almira Amadea Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Benedicta Avira Citra Paramita, S.I.kom, M.Med.Kom Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Keywords:

Rebranding, UMKM, Produk

Abstract

Rebranding adalah suatu proses di mana suatu perusahaan atau produk mengubah elemen-elemen
kunci dari identitas merknya, seperti nama, logo, desain, atau pesan pemasaran, dengan tujuan
untuk menciptakan citra yang baru atau meningkatkan citra yang sudah ada. Tujuan adanya
branding adalah sebagai tanda pembeda dari satu merek dan merek lain. Rebranding yang
dilakukan ialah rebranding kemasan produk yang dapat memberikan tampilan yang lebih modern,
menarik perhatian konsumen, dan menciptakan kesan positif terhadap produk. Pokok
permasalahan dari mitra UMKM yaitu kurangnya rebranding pada produknya yang membuat
kurang dikenal oleh masyarakat lebih luas. Oleh karena itu, tim pengabdian masyarakat membantu
para UMKM untuk mengatasi permasalahan agar dijangkau oleh berbagai kalangan masyarakat.
Metode Pelaksanaan yang dilakukan diawali dengan melakukan survey kepada mitra UMKM
Keripik Samiler di Dusun Kesono Desa Bakalan dengan observasi atau mengumpulkan data.
Dengan adanya sosialisasi bagi para UMKM di Desa Bakalan, kami para mahasiswa pengabdian
di Masyarakat berharap agar dapat diterapkan kedepannya bagi para UMKM dengan baik dan
benar agar meningkatkan pemasaran untuk para UMKM.

Downloads

Published

2024-04-30

How to Cite

Muhammad Ferdyan Ramadhani, Oktavia Eka Vernanda, Almira Amadea, & Benedicta Avira Citra Paramita, S.I.kom, M.Med.Kom. (2024). Peningkatan Kualitas Produk “Keripik Samiler Aulia” Melalui Re-Branding Kemasan. Prosiding Patriot Mengabdi, 3(01), 971-982. Retrieved from https://conference.untag-sby.ac.id/index.php/spm/article/view/3950