PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN DALAM MENGOPTIMALKAN TEKNOLOGI DAN JIWA KEWIRAUSAHAAN YANG MANDIRI DANEDUKATIF PADA MASYARAKAT DESA KEDUNG BOCOK

Authors

  • Vidia Rahmawati

Abstract

Pengabdian Masyarakat merupakan proses pembelajaran mahasiswa melalui berbagai kegiatan
langsung ditengah-tengah masyarakat. Mahasiswa berupaya untuk menjadi bagian dari masyarakat serta
mampu memberikan ide-ide kreatif bagi masyarakat sekitar. Mahasiswa harus mampu berperan sebagai
agent of change (agen perubahan) bagi masyarakat sekitar. Pengabdian Masyarakat adalah salah satu
wujud pengabdian mahasiswa perguruan tinggi kepada masyarakat lewat pemberian bantuan
pemberdayaan, pelatihan, penyuluhan, pembimbingan, pendampingan, dan juga menyadarkan potensi
yang dimiliki, serta membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Sudah satu tahun belakangan
ini kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan secara individu. Hal ini terjadi karena
munculnya virus Corona. Virus ini muncul pertama kali pada tahun 2019 yang menyebabkan kekacauan
di bidang kesehatan dan perekonomian. Banyak perusahaan gulung tikar bahkan sampai melakukan
pemutusan hubungan kerja (PHK) pada pekerjanya. Sebelum melakukan kegiatan Pengabdian
Masyarakat dilakukan observasi terlebih dahulu. Observasi dilakukan dengan mengunjungi wilayah
secara langsung maupun tanya jawab dengan masyarakat sekitar. Berdasarkan hasil observasi maka
ditentukan program kerja Pengabdian Masyarakat yang akan dilaksanakan yaitu program
kewirausahaan. Mulai dari pelatihan pembuatan produk, pembuatan logo kemasan, sampai dengan
pelatihan pemasaran produk melalui digital marketing. Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini
dilaksanakan di desa Kedung Bocok Rt.02 Rw.01 Kec.Tarik Kab.Sidoarjo mulai dari 07 Desember 2021
sampai dengan 05 Januari 2022. Dengan adanya kegiatan Pengabdian Masyarakat ini diharapkan
mahasiswa dapat mengaplikasikan disiplin ilmu maupun keterampilan individu yang dimilikinya secara
optimal.

Downloads

Published

2022-05-27

How to Cite

Vidia Rahmawati. (2022). PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN DALAM MENGOPTIMALKAN TEKNOLOGI DAN JIWA KEWIRAUSAHAAN YANG MANDIRI DANEDUKATIF PADA MASYARAKAT DESA KEDUNG BOCOK. Prosiding Patriot Mengabdi, 1(01), 448-453. Retrieved from https://conference.untag-sby.ac.id/index.php/spm/article/view/151

Issue

Section

Articles