Partisipan Mahasiswa UNTAG Surabaya dalam Program Magang Reguler di PT. Rajawali Citramass di Bidang Administrasi Perkantoran

Authors

  • intan febianti Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Keywords:

Administrasi Perkantoran, Dokumen Perusahaan, Praktek Kerja Lapangan.

Abstract

Bagian administrasi terkadang menjadi salah satu bagian dari perusahaan yang berperan penting dalam penyampaian informasi. Administrasi perkantoran secara global mencakup manajemen dokumen dan arsip, penggunaan teknologi dan sistem informasi, komunikasi internal dan eksternal, serta pengelolaan sumber daya manusia (SDM). Ini melibatkan pengorganisasian dokumen, implementasi software seperti ERP dan CRM, serta cloud computing untuk kolaborasi data. Dalam studi kasus ini, PT. Rajawali Citramass yangmerupakan perusahaan industri yang memproduksi karung dengan bahan plastik. Perusahaan tersebut berdiri dengan tujuan untuk melengkapi kebutuhan masyarakat di bidang pertanian dan peternakan. Dengan bidang yang tergolong membutuhkan perhitungan atau pencatatan barang yang akurat, peran bagian administrasi sangatlah penting. Untuk itu, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya membuat program Praktek Keja Lapangan (PKL) atau biasa disebut magang untuk mahasiswanya bisa mengimplementasikan apa yang selama ini didapatkan dibangku perkuliahan, dicoba untuk diterapkan di lapangan. Diharapkan nantinya melalui program magang itu mahasiswa mampu memahami keterampilan serta ilmu yang akan dikembangkan setelah selesai menempuh pendidikan. Selain itu, pengalaman yang telah didapatkan selama magang ke depannya mampu menciptakan peluang kemitraan antara dunia pendidikan dan dunia usaha.

Downloads

Published

2024-08-15